MotoGP Phillip Island Australia 2015: Marc Marquez Kuasai Free Practice 2 disusul Lorenzo.. Rossi Posisi 9

Diposting pada

image

Motomazine.com – salam safety riding bro sis.. Pecinta MotoGP tentunya tak akan melewatkan sesi per sesi gelaran MotoGP yang kali ini diselenggarakan di sirkuit negeri Kanguru, Australia. Dan di sesi free practice 2 ini Marquez berhasil menjadi yang tercepat disusul Lorenzo dan pebalap Suzuki, Vinales. Lantas kemanakah Rossi..??? Yup, doi ternyata berada di posisi 9..


Setelah moncer di sesi latihan bebas pertama yang digelar pagi tadi rupanya kali ini Lorenzo harus mengakui kedigdayaan Marquez lewat RC213V nya. Seperti yang kita ketahui bersama, saat suhu aspal meningkat biasanya RC213V akan lebih baik dikarenakan lebih hemat terhadap ban. Sebaliknya Yamaha, lewat YZR M1 cenderung lebih mudah terdegradasi. Diakui atau tidak memang asimo sepertinya ikut berperan akan hal ini.

image

Sementara itu Rossi, pebalap Movistar Yamaha yang memang berbobot paling berat terlihat mulai keteteran. Entah, apakah doi memang sengaja fokus ke set-up motor seperti biasanya..??? Dengan agak mengesampingkan laptime..?? Yang jelas pebalap berusia 36 tahun ini berada di posisi 9 tercepat pada sesi free practice 2 MotoGP Australia 2015 siang ini.
Untuk sesi FP3, FP4 dan kualifikasi akan digelar mulai esok pagi waktu setempat. So.. Keep stay tuned with me :mrgreen: (MMz/red)

image

Related Posts:

Gambar Gravatar
Penulis adalah penghobi dunia otomotif yang mencoba berbagi info kepada pemirsa semua tentang berita terbaru seputar sepeda motor, mobil, balap dan MotoGP. Terima kasih sudah berkunjung ke blog sederhana ini dan semoga bermanfaat.

8 komentar

  1. Bosen
    Markes lorenso markes lorenso
    Sing on fire malah pedrosa 😀

    ru88ercookie.wordpress.com/2015/10/16/ini-yang-bakal-diboyong-yamaha-ke-44th-tokyo-motor-show-2015/

  2. Ini juga seru…
    Ke Puncak B29 include video
    nyobamoto.com/2015/10/17/video-rute-yang-dilalui-sebelum-puncak-b29-atau-negeri-diatas-awan-lumajang/

Silahkan sampaikan uneg-uneg pemirsa di sini