Motomazine.com – salam safety riding bro sis.. Siapa sih yang tak kenal dengan pebalap gaek yang kini menjadi salah satu legenda MotoGP ini..??? Siapa lagi kalau bukan Valentino Rossi. Bagi Rossi tahun ini semua terasa lengkap. Bahkan saat bendera start race perdana belum digelar.
Rossi yang mengawali musim dengan cukup bagus, mulai dari tes Sepang hingga kualifikasi MotoGP Qatar dimana ia berada di posisi kelima mendapati begitu banyak hal baru menghadapi musim 2016 ini. Rossi yang sejak sesi tes pramusim mengenakan helm AGV Pista GP bergambar snowman, mulai sesi FP1 Qatar kemarin telah memperkenalkan corak helm terbaru yang akan ia pakai selama musim 2016 ini. Bertajuk soleluna 2016 helm AGV Pista GP Valentino Rossi kali ini masih tetap mempertahankan gambar matahari di bagian depan helm dipadu dengan gambar bulan di sisi belakangnya. Namun gambar sole dan luna pada helm terbaru Rossi ini mempunyai corak dan komposisi warna berbeda dibanding corak helm yang telah menemaninya bersama Yamaha sejak tahun 2013 lalu.
Selain helm rupanya Rossi juga punya kontrak baru bersama Yamaha. Setelah mengatakan jika ia baru akan menentukan masa depannya setelah race berlangsung minimal 5 seri (untuk tahu seberapa kompetitifnya dia), tak disangka kemarin pasca sesi latihan bebas ketiga Rossi mengumumkan jika ia kembali menerima pinangan Yamaha. Otomatis pebalap berusia 37 tahun tersebut akan tetap membesut “baby” Yamaha M1 hingga tahun 2018 nanti. Cukup ironis jika dibandingkan dengan rekan satu timnya yang sampai saat ini masih belum menentukan apakah tetap bersama Yamaha atau berpindah ke lain tim pada balap musim 2017 nanti.
Banyak prediksi dan opini perihal ditundanya kesepakatan antara Lorenzo dan Yamaha. Bicara Lorenzo tentunya kita tak akan bisa melupakan begitu saja kejadian antara Rossi dan Lorenzo tahun lalu, tepatnya sejak race seri Sepang dimana Rossi menuduh jika ada konspirasi antara Marquez feat Jorge.
Namun perseteruan tersebut rupanya tak begitu saja menguap tergerus bekunya liburan musim dingin. Entah ada angin apa ndilalah kersanengalah di sesi free practice empat MotoGP Qatar kemarin keduanya kembali dipertemukan pada lintasan dan situasi yang mirip dengan insiden kualifikasi GP Misano tahun 2015.
Bedanya adalah jika saat itu Rossi dituduh menghalangi Lorenzo gegara melambat di jalur balapnya, maka di latihan bebas keempat kemarin situasinya terbalik. Rossi merasa kesal karena Lorenzo tetiba melambat di jalur balapnya.
Tak ayal, terjadilah “diskusi kecil” diantara kedua pebalap yang bernaung di tim yang sama ini. Rossi merasa insiden yang sangat mirip dengan kejadian Misano musim lalu ini membuatnya seakan ingin tertawa,
“What you fu**ing want?” begitu tuturnya seperti dilansir Crash.
Tentu saja Rossi ingin tertawa. Bagaimana tidak, Lorenzo yang menuduh Rossi menghalangi jalur balapnya di kualifikasi Misano lalu mengakibatkan pebalap asal Italia ini harus mendapatkan 1 poin penalti. Poin yang sangat “berarti” hingga membuatnya start dari posisi terbuncit (setelah ditambah 3 poin penalti pasca race Sepang) di GP Valencia (2015) dan mengagalkannya untuk merengkuh juara dunia ke sepuluh.
Namun kemarin, di sesi latihan bebas keempat, saat hal yang sama terjadi, hanya saja orangnya berkebalikan, semua diam. Race director dan semua kru diam. Seakan tak terjadi apa-apa. Jika musim lalu Rossi mendapat poin penalti, kenapa kali ini tidak pada Lorenzo? 😀 any body knows?
Padahal jelas dari gesture Rossi saat itu dia merasa sangat kesal dengan Lorenzo. Sampai diskusi kecil kembali terjadi pasca fp4 selesai.
Namun kembali lagi, semua bisa saja terjadi saat balapan berlangsung. Interaksi, diskusi dan bahkan gesekan bisa saja muncul setiap waktu antar pebalap yang memang sedang dipuncaki adrenalin. Tak ayal emosi pun bisa tersulut seketika tanpa mampu berpikir lebih panjang lagi.
Jadi.. Biarlah semua terjadi.. The show must go on.. Yang terpenting adalah semoga saat balap perdana nanti semua pebalap dapat mengendalikan diri, menahan emosi dan berpikir panjang agar kejadian-kejadian yang mungkin bisa merugikan bisa dihindarkan.
So… Tak salah kiranya jika musim 2016 ini merupakan musim yang sangat komplit bagi seorang VR46. Bukan hanya musim balap yang memang baru, namun kontrak bersama Yamaha, corak helm juga semangat dan bumbu penyedap rivalitasnya dengan Lorenzo juga memasuki babak baru. Semakin menarik saja nih bro sis untuk terus disimak kelanjutan drama MotoGP musim ini.. Dan jangan sampai ketinggalan, MotoGP Qatar akan digelar malam ini, mulai pukul 23.00 WIB. Disiarkan langsung dari Trans7.. Jadi jangan sampai kelupaan.. Apalagi ketiduran.. Eman tauuukkk…. 😆 (MMz)
Artikel terkait:
- Yamaha Indonesia kirim Wahyu Nugorho Latihan bareng Valentino Rossi di VR46 Master Camp 2024
- Jorge Viegas Sebar Gosip Panas: 2024 VR46 ke Yamaha!
- GT WC Europe: Finish P5 di Misano jadi Hasil Terbaik Rossi sejauh ini
- Tertinggal 2 Detik Rossi Sebut Harinya Bagus
- Semoga Akur, Paduka Lorenzo ikut Balapan di Ranch Rossi
- Razali Menyesal Mengambil Rossi?
- Valentino Rossi Luncurkan e-MTB VR46 Terra. Keren Pol!
- Rossi: Kami sedikit lebih Baik
- Corak Helm AGV Terbaru Valentino Rossi untuk GP Misano 2
- Rossi tak kan Lupakan Michelin hingga Pensiun
=============================
Bro dan sis punya informasi seputar otomotif dan kehidupan? Share saja bareng motomazine di:
• email: motomazineblog@gmail.com
• facebook: motomazine.com
• twitter: @aguztino86
• BB: 524dbd4e
• IG: motomazineblog
• WA: 085233819298
Gogogogo vale
http://satuaspal.com/2016/03/21/perolehan-poin-sementara-motogp-2016-per-20-maret-2016/
Nomer papat ngono og
Ho oh duh ggl podium
Eman bianget..
Pol
Jan ngeselke