Kepastian Rossi Membalap di MotoGP Italia Masih Belum Jelas. Harus Nunggu Keputusan Dokter. Weleh…???

Diposting pada


Valentino Rossi masih menunggu kepasian dokter untuk membalap di Mugello

Motomazine.com – Salam safety riding bro sis.. Jelang MotoGP putaran ke enam yang akan berlangsung di sirkuit Mugello Italia, pembalap tuan rumah Valentino Rossi justru dikabarkan belum mendapat lampu hijau dari dokter apakah diperbolehkan turun balapan atau tidak. Hal ini menyusul trauma yang dialami Vale pasca kecelakaan saat latihan mototcross. Yup, seperti biasanya, selain rutin berlatih dirt bike bersama anak didiknya di ranch pribadi di Tavullia, Rossi juga seringkali mengasah skillnya dengan berlatih motocross. Naas saat itu (25/5) Rossi mengalami kecelakaan hingga harus dilarikan ke rumah sakit di Rimini dekat Misano akibat sakit yang ia keluhkan di bagian dada dan perut. Tak pelak, Vale (begitu ia akrab disapa) harus beristirahat di RS dan menunggu hasil diagnosa dokter dimana pada akhirnya pembalap berusia 38 tahun ini dinyatakan mengalami trauma di dada dan perut. Beruntung, sebab Rossi tak mengalami patah tulang atau retak sedikitpun.
Nah, jelang balapan di kandang sendiri, Rossi kembali harus menunggu kabar kepastian dari dokter. Apakah dia diperbolehkan membalap atau tidak. Sebab di balap MotoGP semua bisa terjadi. Dengan kecepatan motor mencapai 300 kpj lebih, kesalahan kecil pun tak boleh terjadi. Namun jika melihat balapan yang berlangsung di Mugello, rasanya sangat disayangkan jika Rossi tak turun balap. Apalagi doi belum lagi merengkuh juara Mugello sejak tahun 2008 silam.
Dilansir dari GPOne, pihak dokter baru akan memberikan keputusan apakah Rossi diperbolehkan membalap atau tidak yakni sesaat sebelum sesi free practice 1 digelar Jumat esok. Hal ini tentu berkaitan dengan kondisi fisik Vale sendiri, terutama terhadap rasa nyeri yang ia rasakan.
Namun apapun itu, jika anda menyimak lakon pembalap berjuluk The Doctor ini, rasanya sakit yang ia derita sekarang ini tak ada apa-apanya bila dibandingkan tahun 2010 silam. Tentu bro sis masih sangat ingat dimana Vale harus terlempar dari Yamaha M1 nya di sesi FP3 yang mengakibatkan ia mengalami patah kaki kanan. Poin nekatnya adalah, 4 minggu pasca kecelakaan, dengan bantuan crutch Rossi sudah memberanikan diri turun balap di Sachsenring dan merebut posisi keempat.
So… Di Mugello nanti semoga pihak dokter memberikan ijin pada Vale untuk turun membalap. Selain penting karena Rossi sudah dianggap sebagai “raja” Mugello, hasil balapan di sana nanti juga akan sangat berpengaruh besar pada capaian poin pembalap di klasemen. Dimana saat ini Rossi sudah tertinggal 23 poin atas teammate-nya, Vinales yang menduduki peringkat satu sementara klasemen juara dunia MotoGP 2017.

GWS Vale… Berjuanglah dan kuningkan Mugello dengan benderamu… (MMz)

Baca Juga


===============
Punya pertanyaan atau ingin berbagi pengalaman? Tulis saja di:

  • e-mail: motomazineblog@gmail.com
  • facebook: motomazine.com
  • twitter: motomazine
  • IG: @motomazineblog
  • WA: 085233819298
  • BB: 524dbd4e
Gambar Gravatar
Penulis adalah penghobi dunia otomotif yang mencoba berbagi info kepada pemirsa semua tentang berita terbaru seputar sepeda motor, mobil, balap dan MotoGP. Terima kasih sudah berkunjung ke blog sederhana ini dan semoga bermanfaat.

0 komentar

Silahkan sampaikan uneg-uneg pemirsa di sini