Motomazine.com – Salam safety riding masbro… Teka teki Yamaha R25 facelift bukannya makin jelas malah bikin kita bingung mecahin teka-tekinya. Banyaknya renderan yang muncul ternyata tak begitu saja menarik YIMM untuk mendesain All New Yamaha R25 facelift seperti harapan render.
Seperti yang baru saja diunggah Lek IWB di warungnya, termonitor sebanyak 21 unit New R25 facelift, dalam bentuk utuh dan siap tes jalan. Anehnya, menurut telik sandi Kang Iwan, dari unit yang terdeteksi, sepertinya gak ada banyak ubahan. Walah… Lha terus renderan kemarin?
Entahlah Sam, okelah, selama ini majalah Jepang si YM begitu getol menghadirkan renderan R25 facelift. Dari sketsa pertama yang sederhana, hingga renderan beberapa waktu lalu yang menghadirkan bodi luar biasa gianteng.
Baca juga:
- Bukan Aerox, Bisa Jadi yang Yamaha Rilis Bulan ini Malah New R25
- Yamaha Spill Bentuk New R25 MY 2025 Lewat New R3!
- Bahaya,Yamaha Bangunkan New R25 Pakai Mesin 2CP!
- Tanggal 9 Oktober Yamaha Rilis Produk Baru lagi. Inikah New R25?
- Aldi Satya Mahendra Ajari Siswa SMK Pertiwi Kuningan Wujudkan Mimpi Jadi Juara Pakai Yamaha R25
- Kemeriahan Momen Istimewa Jambore Nasional ke-5 dan Satu Dekade Yamaha R25 Owners Indonesia (YROI) di Yogyakarta
- Mata Menyipit, ini Yamaha R25 baru apa R7?
- Muncul Teaser R Series Yamaha. Inikah R25 CP2?
- Yamaha R2? Inikah si CP2 Pendamping R25?
- Gosip Lagi! Yamaha Pertimbangkan Kembali R25 3 Silinder?
Namun lagi-lagi Sam, sampeyan kayaknya kudu sabar. Iya, R25 facelift mungkin gak akan segahar itu. Setidaknya dari unit yang sudah siap tes jalan tersebut, tak ditemui adanya lubang mirip insang hiu di tangki. Berbeda dengan keluarga R-series yang lain. Dan bahkan New R15 saja punya bagian pemanis tampilan ini.
Tak sampai di situ, Yamaha rasanya juga tak akan banyak mengubah desain buritan. Desain belakang New R25 facelift disinyalir masih akan tertutup. Tak ada lubang layaknya desain buntut New R1, New R6 atau New R15. Bayangkan saja buntut R25 sekarang dengan sedikit sentuhan pembaruan. Lebih dipipihkan mugkin?
Renderan Yamaha R25 facelift dari majalah YM
Informasi tambahan lainnya adalah desain tangki yang masih menganut model kondom plastik, namun didesain sedikit lebih lebar aka gambot. Knalpot? Kayaknya juga masih mirip bocoran beberapa waktu silam.
Artinya, entahlah, mungkin saja Yamaha memang tak ingin merombak total tampilan R25 facelift untuk mempertahankan kesan R25 current gen. Mungkin YIMM lebih berkaca pada desain Ninja 250 terbaru. Kalau sampeyan perhatikan nih sam, Kawasaki gak ngerombak abis desain Ninja 250 FI loh. Dan nyatanya, serapan pasar bagus.
Bisa jadi nih Sam, Yamaha pengen fokus di power (bocoran main di 39-40 PS) dan handling khas Garputala terutama. Karena kembali lagi, R25 juga diekspor dalam bentuk R3. Jadi tak melulu fokus pada selera biker tanah air, bisa jadi YIMM memang pengen ngambil hati juga biker internasional (imho).
Dan terbukti loh Sam, bahkan saat ini R3 masih juosss di tangan Galang Hendra P. Hayo… Piye? Setuju gak kalau R25 facelift memang gak banyak berubah? Atau sampeyan malah pengen tampilan New R25 facelift yang R-series banget? Semoga berguna… Makin bikin mumet ki R25 facelift… (mmz)
Lebih dekat dengan Motomazine di:
- e-mail: motomazineblog@gmail.com
- facebook: motomazine.com
- twitter: motomazine
- IG: @motomazineblog
- Youtube channel: Motomazine
- WA: 085233819298
- BB: D8DCFC9A
Imho, pasar lokal bukan lagi target utama yamaha. Justru pasar eropa yg diutamakan, apalagi bertahun2 ekspor R25/R3 selalu stabil, sedangkan pasar lokal semakin kecil.
bisa jadi lek. Pasar lokal diganjel sama keluarga Maxi saja. Nah, motor sportnya, si R25 ini yang justru digempurkan keluar