Motomazine.com – Sugeng enjing, selamat pagi masbro. Masih lancar kan puasanya? Bertahan, tinggal 10 hari lagi lebaran. Yup, pagi ini kembali mmz akan ngebahas bocoran baru sepeda motor Yamaha yang akan rilis di tanah air. Setelah ramai dengan kabar bakal hadirnya New R25, New NMAX dan WR250, kali ini kabar terbaru datang dari klan street fighter. Bener Cak, siapa lagi kalau bukan si MT15.
Pernah eksis di tanah air sebagai perombak mindset khalayak lewat XABRE (walaupun akhirnya segmented), Yamaha rupanya ingin kembali mengulang mengisi celah antara Vixion dan R15 dengan produk baru. Ya, si MT15 ini.
Jika dahulu XABRE mengusung mesin Yamaha R15 dengan 6 speednya, tak menutup kemungkinan juga, mesin yang akan dipakai MT15 nanti adalah jerohan milik New R15 juga. 4-tak SOHC 155cc dengan VVA dan slippery clutch.
Untuk desain, semoga Yamaha mau mempertimbangkan desain milik klan MT sesungguhnya. Bolehlah coba ambil desain Yamaha MT-07 dikecilin. Atau kalau mau lebih sangar nyomot desainnya MT-09 saja. Pokoknya jangan kayak MT-25 yang terlalu kalem dan terkesan Vixion digambotin.
Last… Bocoran seputar Yamaha MT15 memang masih abu banget Cak. Setidaknya bolehlah kita tampung dulu. Semoga sih beneran hadir. Biar pilihan motor sport makin berwarna lagi. Tapi ya itu, jangan berharap nih motor segera nongol Cak. Sebab melihat masih adem ayemnya pabrikan, kemungkinan besar MT15 baru hadir tahun 2019 mendatang. Semoga berguna… (mmz)
baca juga:
- Satu Dekade NMAX di Indonesia, Pelopor Inovasi yang Sukses Ciptakan Trend Setter di Pasar Sepeda Motor Nasional
- Yamaha NMAX NEO, Pilihan Baru Pengendara Cerdas
- Kemungkinan yang Terjadi di WSBK jika Toprak Pergi
- Anak Skena Makin Ngegaya, Yamaha Fazzio Tren Favoritnya
- Tampil Stylish dengan Sentuhan Modern dari Yamaha Grand Filano
- Masa Depan Toprak Masih Misteri, MotoGP, WSBK, Yamaha, Honda atau BMW
- Jangan Anggap Sama, Berikut Pembeda New vs Old R25
- Ditengarai Video ini Yamaha V4 Sedang Jalani Tes di Valencia
- Proyek Ambisius, Pekan ini Yamaha Tes Mesin V4
- Tak Cuma Notice Malfungsi, berikut Keunggulan Y-Connect pada si MAXi
Lebih dekat dengan Motomazine di:
- e-mail: motomazineblog@gmail.com
- facebook: motomazine.com
- twitter: motomazine
- IG: @motomazineblog
- Youtube channel: Motomazine
- WA: 085233819298
- BB: D8DCFC9A
Anyar neeh….
Karena piksen sdh dimodif orang SPBU..
http://zonamotor.net/2018/06/03/first-ride-new-honda-pcx150-topspeed-nya-no-coment/