Motomazine.com – Masbro, pembalap Astra Honda Racing Rheza Danica kembali pamerkan skill dan kemampuannya membawa CBR250RR menjadi motor pertama yang menjejaki garis finish di kelas Asia Production 250, ajang balap Asia Road Racing Championship 2018. Balapan yang dihelat di sirkuit Sentul ini sekaligus menjadi seri ke-5 sehingga makin mendekatkan pembalap dan tim AHRT ke juara asia musim 2018.
Sejak bendera start dikibarkan Rheza Danica yang menunggangi Honda CBR250RR langsung melesat meninggalkan lawan-lawannya. Di belakangnya kemudian diikuti oleh rekan setim Rheza, Ahwin Sanjaya yang juga ditempel ketat oleh pembalap Yamaha Rey Ratukore dengan Yamaha R25-nya. Dalam race 1 kali ini sangat disayangkan peraih pole position Mario Suryo Aji harus glangsar akibat kehilangan kendali Honda CBR250RR tunggangannya.
Dan hingga bendera finish dikibarkan pembalap Astra Rheza Danica berhasil keluar sebagai juara disusul rekan setimnya Ahwin Sanjaya dan Rey Ratukore. Kembali, tim AHRT berhasil kibarkan sang saka merah putih di tempat tertinggi.
Andi Gilang Juara SS600
Selain Rheza Danica dan Ahwin Sanjaya yang berhasil juara 1 dan 2 di kelas AP250, pembalap Supersport 600 penunggang CBR600 Andi Farid Gilang juga berhasil menangi balap kandang di Sentul. Epicnya pembalap Astra Honda ini harus berjuang keras karena adanya gempuran dari pembalap Kawasaki, Ahmad Yudhistira penyemplak Ninja ZX-6R. Dengan gigih keduanya saling susul dan salip bahkan hingga ke garis finish dengan gap yang sangat tipis atas Andi Gilang.
So, selamat untuk para pembalap AHRT lewat Rheza, Ahwin dan Andi Gilang. Siang nanti gelaran balap ARRC 2018 seri 5 Sentul akan kembali dihelat dengan gelaran race 2 yang masih akan mempertandingkan kelas UB150, AP250 dan SS600. Semoga berguna… (mmz)
baca juga:
- Jadwal Rilis Livery Balap Tim WSBK dan MotoGP Musim 2024
- Gelar sudah diraih, Pembalap Astra Honda tetap Fokus Ukir Sejarah dan Rekor di IATC 2023
- Cetak Sejarah, Pembalap Astra Honda Fadillah Arbi Kibarkan Merah Putih dari Podium Tertinggi FIM JuniorGP Barcelona
- Toprak: “Ducati terlalu Mudah Menyalip di Trek Lurus!”
- Alasan Toprak Terlempar dari Podium di Race 1 WSBK Catalunya
- Kabar Hengkangnya Repsol dari Honda makin Menguat?
- Sukses Raih Hat-Trick Makin dekatkan Toprak ke Bautista
- Toprak dan Rea Saling Menyalahkan atas Insiden Race 2 Assen. Weleh
- Dakar: Belum Mulai Petrucci Terjangkit Covid
- Siapkan 100 Miliar Mandalika juga Gelar MXGP Tahun Depan
Lebih dekat dengan motomazine di:
- e-mail: motomazineblog@gmail.com
- FB fanspage: motomazine.com
- IG: @motomazineblog
- Twitter: motomazine
- Youtube Channel: motomazine