Motomazine.com – Yamaha XMAX merupakan skutik berkubikasi 250cc yang sering menjadi primadona penikmat moge di tanah air. Sebut saja para sultan. Kerap sekali Yamaha XMAX menjadi tunggangan harian karena meskipun berasa moge namun berkendara Yamaha XMAX tetap bisa santai.
Mmz sendiri sudah cukup kenyang berkendara dengan skutik bongsor yang satu ini. Asli motornya memang gede, berat, tapi nyaman pol. Bahkan mmz pernah menulis artikel mengenai Yamaha XMAX yang saya sebut perusak rasa di sini.
“XMAX dengan mesin 250cc punya power yang besar, bisa kebayang ya untuk aktivitas sehari-hari sangat besar. Tapi bagi penggemar motor besar sesungguhnya, XMAX ini jawaban. Selain posisi riding nya nyaman, pakai XMAX ini bisa merasakan sensasi berkendara ala moge dengan lebih santai” ujar William Saputra selaku Manajer Promosi PT. Surya Timur Sakti Jatim (Yamaha Jatim)
Kelebihan yang akan didapatkan konsumen apabila membeli XMAX ialah pemilik XMAX akan mendapatkan fasilitas YES (Yamaha Eksekutif Servis) 24 Jam. Konsumen dapat menghubungi kapan saja bengkel resmi Yamaha terdekat apabila ingin melakukan perawatan motor. Nah kan bener, berasa sultan.
Tidak hanya itu, XMAX tentu saja sudah dilengkapi dengan fitur TCS yang sudah menjadi andalan motor Aerox dan NMAX, double disc brake pengereman lebih kuat dan kokoh, suspensi depan dengan ukuran tabung yang besar mencapai 33mm berguna untuk memberikan kestabilan maksimal dan manuver ability lebih baik dan komponen one-piece forged crankshaff yang membuat pacu motor lebih bertenaga.
Harga XMAX saat ini dibanderol dengan harga sebesar Rp. 62.585.000 OTR Surabaya. Motor kelas ultimate yang pastinya membuat pengalaman berkendara semakin unik, bisa jadi milikmu sekarang. Masih ada kesempatan untuk ikut serta berkompetisi di Maxi Journey bersama motor XMAX mu dan menangkan hadiah nya.
Link pendaftaran aktivitas Maxi Journey (akhir periode pada 31 Juli 2021). (mmz)
Artikel terkait:
- Gaspol! Yamaha STSJ Ngajak Media Nyicipin XMAX Connected
- Bedah Fitur Canggih Yamaha XMAX untuk Media! Calon Pembeli Wajib Tahu
- 7 Keunggulan yang Buktikan New XMAX Connected jadi Idaman Motor Touring
- Begini Faedah GPS Garmin Yamaha XMAX Connected saat dipakai Tour de Bali
- Akhirnya Rilis juga! Inilah Harga Yamaha New XMAX Connected di Jawa Timur
- Ribuan Bikers XMAX Tumpah Ruah di Event XMAX Owners Tour and Gathering di Yogyakarta
- Meluncur di Kawah Ijen, New Yamaha XMAX 250 siap dipinang Sultan Jatim
- Eratkan Persaudaraan dan Peduli Lingkungan, MAXI Riders Jatim Nenda juga Tanam 1000 Pohon di Kawah Ijen
- Demen Touring, berikut Keunggulan XMAX menurut para Bikers IMO
- Yamaha XMAX Facelift Buntutnya jadi Lancip?
1 komentar