Indonesia Kaya, Harga Pertamax per 1 April Rp12.500/Liter

Diposting pada

Motomazine.com – Selamat pagi pemirsa yang berbahagia. Semoga kabar bahagia kali ini terus berlanjut dengan berhembusnya kabar bahwa bahan bakar jenis Pertamax naik harga. Resmi sudah, bbm jenis pertamax naik harga dari Rp 9000,- menjadi Rp 12.500,- per lliternya. Indonesia kaya, ya beli saja. Begitu ujarnya.

Entahlah, menjelang puasa dan lebaran tahun ini banyak kebutuhan yang akan naik. Dengan kenaikan bbm jenis pertamax ini bisa saja kebutuhan yang berhubungan dengan distribusi juga ikut naik. Biasa lah, selalu ada asap saat ada api.

Berita ini sendiri mmz dapatkan dari salah satu pengusaha Pertashop yang ada di tempat saya. Doi mengkonfirmasi bahwa hari ini, per 1 April 2022 harga pertamax naik menjadi Rp12.500/liter. Sedangkan pertalite masih sama di harga Rp 7.650/ liternya.

Kabarnya kenaikan pertamax ini juga akan diikuti kenaikan harga pulsa. Yawes kita tunggu saja. Indonesia kaya! Dan sampean kudu yakin, ini bukan April Mop. Marhaban ya Ramadhan (mmz)

Artikel terkait:

Gambar Gravatar
Penulis adalah penghobi dunia otomotif yang mencoba berbagi info kepada pemirsa semua tentang berita terbaru seputar sepeda motor, mobil, balap dan MotoGP. Terima kasih sudah berkunjung ke blog sederhana ini dan semoga bermanfaat.

Silahkan sampaikan uneg-uneg pemirsa di sini