GT World Challenge Europe: Rossi Pebelajar yang Cepat!

Diposting pada

Motomazine.com – Hiruk pikuk MotoGP tak lagi menjadi bagiannya. Namun begitu siapa yang tidak familiar dengan nama Valentino Rossi. Ya, seantero dunia sudah sangat hafal dengan nama ini. Lengser dari MotoGP Vale coba mencari tantangan baru dengan membalap di GT World Challenge Europe dengan mobil Audi GT3. Pembalap yang setia dengan nomor 46 ini rupanya seorang pebelajar yang cepat. Setidaknya itulah komentar dari rekan setimnya, Frederic Vervisch.

Valentino Rossi baru saja jalani balap GT WCE di Inggris. Ini menjadi buah manis perdananya selama berkarir sebagai pembalap roda 4. Boleh dibilang Rossi adalah rookie di sini. Dan kemarin, doi berhasil merengkuh poin perdananya. Finish posisi 13 di race 1 dan posisi 8 pada race 2.

Aku sangat Beruntung

Valentino Rossi mengatakan jika dirinya sangat beruntung. Kenapa?Di race 1, saat doi baru saja memulai start, di depannya terjadi sebuah insiden yang membuat 3 mobil keluar balap. Kejadian itu sangat dekat dan nyaris menimpa The Doctor. Beruntung pria Tavullia ini berhasil menghindarinya.

“Di balapan pertama saya sangat beruntung karena lolos dari insiden dan membuat saya tetap berada di posisi itu hingga finish. Race kedua saya jauh lebih senang, karena saya merasakan kemajuan yang sangat besar. Saya berkendara dengan lebih baik dan catatan waktu saya meningkat. Apalagi di akhir-akhir putaran, saya semakin nyaman dengan trek dan mobilnya. Saya sangat menikmati itu,” tutur Valentino Rossi.

Rekan setimnya Vervisch juga menambahkan, “Kami sangat bergembira karena ini menjadi poin perdana kami. Kami berkembang pesat dan Vale membuat kemajuan besar. Dia belajar dengan cepat. Sekarang kita tinggal fokus meningkatkan performa saat sesi kualifikasi.”

Balap GT WCE selanjutnya akan bergeser ke Perancis tepatnya di sirkuit Magny-Cours tanggal 13-15 Mei mendatang. Asli promotor GT3 senyu-senyum sumringah ini! (mmz)

Dimana Rossi berada di sana penggemar menyemut

Artikel terkait:

Gambar Gravatar
Penulis adalah penghobi dunia otomotif yang mencoba berbagi info kepada pemirsa semua tentang berita terbaru seputar sepeda motor, mobil, balap dan MotoGP. Terima kasih sudah berkunjung ke blog sederhana ini dan semoga bermanfaat.

Silahkan sampaikan uneg-uneg pemirsa di sini