Serba-serbi Mudik, LCGC Angkut Motor di Atap

Diposting pada

Motomazine.com – Kegiatan mudik sudah mulai berjalan. Banyak sekali serba serbi mudik yang bisa kita temukan. Mulai dari pemotor yang mengangkut barang bawaan di luar kemampuan atau bahkan yang terbaru ini. Video yang tengah viral-viral akhir ini mempertontonkan sebuah mobil LCGC yang dipakai ngangkut sepeda motor berjenis maic, Scoopy.

Sebuah pemandangan yang tentu membuat kita mengernyitkan dahi. Bagaimana tidak? Mobil LCGC dalam hal ini Toyota Calya yang didesain untuk mengangkut orang, dipakasakan untuk mengangkut barang. Tak tanggung-tanggung, sepeda motor dan ditaruh di atap. Padahal kalau sampean paham, atap Calya tuh halus dan kurang tebal.

Sangat membahayakan jika hal ini dilakukan dan bahkan ada yang menirukan. Dengan kondisi seperti itu (motor di atas mobil), bisa mengakibatkan banyak sekali kemungkinan kecelakaan.

Mulai dari motor yang jatuh akibat tali yang kurang kencang, hingga atap mlesek saat mobil menghajar lubang atau jalan bergelombang. Karena atap itu seyogyanya buat bawa roof box yang bakal pakaian saja.

Tapi ya namanya warga +62. Selalu ada saja kelakukannya. Apalagi lebaran tahun ini pemerintah sudah memperbolehkan mudik. Yawes kan, kesempatan, hajar blehh…!!! 😆 (mmz)

Artikel terkait:

Gambar Gravatar
Penulis adalah penghobi dunia otomotif yang mencoba berbagi info kepada pemirsa semua tentang berita terbaru seputar sepeda motor, mobil, balap dan MotoGP. Terima kasih sudah berkunjung ke blog sederhana ini dan semoga bermanfaat.

Silahkan sampaikan uneg-uneg pemirsa di sini