Suzuki Juga Sedang Menyiapkan Motor Sport Adventure 250cc Guna Saingi Versys250

Diposting pada

image

Motomazine.com – Kabar Kawasaki yang akan memproduksi Versys250 rupanya juga direspon oleh pabrikan Suzuki. Pasalnya saat ini mereka sedang menyiapkan motor sport adventure berkubikasi 250cc sebagai calon kompetitor new Kawasaki Versys.

Suzuki yang selama ini memproduksi motor sport bergenre adventure V-Storm1000 rupanya juga tertarik dengan sport adventure berkubikasi di bawah 650cc, menilik motor jenis ini sepertinya akan diminati di tahun 2016. Oleh karena itu Suzuki tak mau membiarkan Kawasaki bakal melenggang sendirian di pangsa pasar yang satu ini.

Sport adventure Suzuki ini sendiri nantinya akan mengambil basis mesin Suzuki Inazuma250. Yakni dengan isi silinder 248cc berpendingin air dual silinder.
Lebih lanjut, calon sport besutan Suzuki ini akan dinamai G-Storm, bukan V-Storm karena menganut model mesinnya yang inline. Sementara nama V-Storm diambil dari desain mesinnya yang memang berlayout V.
Rencana awal Suzuki G-Storm akan diproduksi dan dijual di Jepang. Namun tak menutup kemungkinan untuk dijual di negara Asia yang lain, termasuk juga Indonesia.
Related Posts:

Gambar Gravatar
Penulis adalah penghobi dunia otomotif yang mencoba berbagi info kepada pemirsa semua tentang berita terbaru seputar sepeda motor, mobil, balap dan MotoGP. Terima kasih sudah berkunjung ke blog sederhana ini dan semoga bermanfaat.

Silahkan sampaikan uneg-uneg pemirsa di sini