Motomazine.com – Masbro, Suzuki GSX-150 Bandit memang belum keluar harga resminya. Namun begitu, bukan lantas kita para pencari celah berita dan info yang harapannya bisa berguna buat sampeyan semua, lantas kehilangan kesempatan. Yap, dan akhirnya via laman suzukimotorjatim, mmz mendapati harga resmi GSX-150 Bandit yang dijual seharga…. plek GSX-S150 Shuttered Key.
Lha emang berapa sih harga resminya? Untuk harga resmi Jakarta memang belum dirilis masbro. Namuj entah kenapa, dan seolah memang sudah diamini, para punggawa Suzuki Jatim malah sudah mendapatkan harga resmi untuk provinsi tertimur di pulau Jawa tersebut.
Dan gak usah berlama-lama lagi, iyes… Suzuki GSX-150 bakal dijual seharga Rp 27.100.000,00 OTR Jatim. Wes fix iki Kangbro, jadi harganya mepet bahkan plek sama GSX-S150. Hmmm… Sebuah strategi yang bagus juga. Mengingat kedua produk punya potensi saling menenggelamkan, dengan cerdas Suzuki memasang banderol harga yang sama plek gaplek. Kalau sudah begini pasti konsumen yang bingung ini… 😂
Sekilas Suzuki GSX-150 Bandit menyandang mesin identik dengan generasi GSX150 lainnya. Yakni 4-tak 150 cc DOHC dengan 6-percepatan dan pendingin cairan yang konon juga mampu muntahkan power maksimal di angka 19,2 PS serta limiter RPM yang tembus 13 ribu layaknya GSX-S150 maupun GSX-R150.
Untuk varian warna, Suzuki GSX-150 Bandit hadir dengan 5 pilihan warna yakni red, duo tone, dark gold, white-yellow dan black. So, sampeyan kesengsem? Silahkan saja kangbro segera pinang, wes jelas, di Jatim harga Suzuki GSX-150 Bandit dibanderol dengan harga Rp 27.100.000,00. Semoga berguna… (mmz)
Baca juga:
- Anti Fomo, Suzuki Rilis GSX-8R di EICMA
- Ada Indikasi Satria F150 Facelift 2024? Geger Geden kalau Beneran!
- Resmi Gantikan Mir, Petrucci akan Balapan pakai GSX-RR di Thailand
- MotoGP: Finally! Suzuki Titipkan Dua Pembalapnya ke Honda
- Sejak Suzuki Umumkan Cabut Performa Mir mendadak Amburadul
- Meski ada Tempat, Kawasaki tak Tertarik ke MotoGP
- Silly Season Hampir Usai tanpa Tanda-tanda Pembalap Moto2 Naik Kelas
- Alex Rins semakin Santer Gantikan Alex Marquez
- Sudah Ada yang Siap Gantikan Slot Kosong Suzuki? Menarik ini!
- Mengsedih, Suzuki Resmi Pamitan dari MotoGP
Lebih dekat dengan motomazine di:
- e-mail: motomazineblog@gmail.com
- FB fanspage: motomazine.com
- IG: @motomazineblog
- Twitter: motomazine
- Youtube Channel: motomazine
tuku pora ?
Jelas pak…