GMT Indonesia 2016: Saat Keimanan terkikis Eksistensi

Diposting pada

image

Motomazine.com – salam safety riding bro sis.. Yup, saat keimanan terkikis eksistensi .. Begitulah kiranya kalimat yang paling tepat untuk mengungkapkan gambaran yang terlihat pada momen gerhana matahari total yang melanda Indonesia pagi ini (9/03/2016).
Adalah bro Dhipta yang telah mengirimkan sebuah gambar bagaimana para pemburu berita ini dengan pede dan santainya mengabadikan orang-orang yang sedang menjalankan sholat sunnah “kusufus syamsi”, atau sholat gerhana matahari.
Mereka begitu saja mengambil gambar di depan para jamaah yang sedang menunaikan sholat. Entah, tapi yang pasti ini sangat bertentangan dengan etika. Dan bakal merusak konsentrasi jamaah tentunya. Bayangkan jika anda adalah salah satu jamaah di situ, padahal anda sangat suka eksis.. Pasti pikiran kita akan kacau.. Antara konsentrasi sholat dan curi-curi pandang pada kamera.. 😆

image

Kejadian serupa sebenarnya juga pernah terjadi. Bedanya adalah ketika saat itu seorang fotografer mengabadikan gambar biksu yang sedang berdoa di candi Borobudur. Akibat kejadian itu, foto tersebut sontak menjadi perbincangan ramai dan bahan pergunjingan di kalangan netizen.. Tapi kalau kejadian barusan bagaimana ya kira-kira…???? (MMz)
Artikel Terkait:


======================
Bro dan sis punya informasi seputar otomotif dan kehidupan? Share saja bareng motomazine di:
• email: motomazineblog@gmail.com
• facebook: motomazine.com
• twitter: @aguztino86
• BB: 524dbd4e
• IG: motomazineblog
• WA: 085233819298
Gambar Gravatar
Penulis adalah penghobi dunia otomotif yang mencoba berbagi info kepada pemirsa semua tentang berita terbaru seputar sepeda motor, mobil, balap dan MotoGP. Terima kasih sudah berkunjung ke blog sederhana ini dan semoga bermanfaat.

16 komentar

Silahkan sampaikan uneg-uneg pemirsa di sini