Motomazine.com – Salam safety riding masbro… Salam sejahtera buat kita semua, semoga pagi ini dan sampai nanti kita selalu diberikan kesehatan, keberuntungan dan rezeki yang melimpah. Amin… Yup, langsung saja sesuai judul masbro, kali inu mmz bakal membagikan sebuah tips sederhana ngegantungin helm di jok New Honda CB150R.
Kalau dibilang sederhana sih, memang sederhana. Tapi saya yakin, pasti ada juga sebagian dari sampeyan yang belum menyadari salah satu tips di Honda New CB150R ini.
Dalam tips menggantungkan helm di jok New Honda CB150R ini, kita akan memanfaatkan sebuah piranti bawaan yang tersedia bareng toolkit di balik jok CB150R. Di sana selain mendapatkan kunci pas 12 mm, kunci busi dan kunci L, ada juga sebuah piranti yakni kawat berbalut karet dengan sebuah lubang di ujung-ujungnya.
Baca juga:
- Jangan Abai! Cek Kondisi Ban agar Aman dan Nyaman Berkendara di Musim Hujan
- Muncul Bunyi Aneh di Rem Belakang CB150R. Jangan Panik, Berikut Solusinya
- Tips Berkendara ala #Cari Aman dengan Skutik Ban Lebar Honda
- Gak Cuma Brebet, Yamaha STSJ Ungkap Ciri Busi bermasalah
- Wajib Tahu! Yamaha STSJ Bagikan Tips Rawat Remote Keyless dengan Benar dan Aman
- Jajan lagi, berikut Biaya Ganti Pro Link New Honda CB150R
- Motor Jarang dipakai tak Perlu Service? Begini Faktanya!
- Yamaha STSJ Spill Dampak Buruk Ruang Bakar yang Kotor
- Tips Tinggalkan Motor saat Mudik ala Yamaha STSJ
- Tips Bekendara Gaya tapi tetap Aman
Langkah pertama adalah masukkan salah satu ujung kawat ke besi berbentuk “D” yang ada di helm. Rata-rata sih semua helm punya kawat berbentuk “D” ini. Apalagi helm yang sudah pakai sistem tali Double D Ring.
Langkah selanjutnya lekatkan kedua ujung kawat kemudian masukkan ke dudukan besi yang ada di balik jok New Honda CB150R. Ada dua dudukan penahan jok, nah kita pakai yang sebelah kiri. Karena sebelah kanan terpatri alias dilas semua ke subframe belakang. Jadi gak akan bisa dimasukin tali.
Setelah tali masuk kedua ujungnya, ya udah, beres Cak… Tinggal tata biar karetnya pas dan kawat nggak ngegores cover plastik belakang New CB150R. Dan, itulah tips sederhana kita kali ini. Lebih lengkap dan jelasnya bisa sampeyan simak di channel youtube Motomazine, di sini
Semoga berguna… (mmz)
Lebih dekat dengan Motomazine di:
- e-mail: motomazineblog@gmail.com
- facebook: motomazine.com
- twitter: motomazine
- IG: @motomazineblog
- Youtube channel: Motomazine
- WA: 085233819298
- BB: D8DCFC9A
oh, gitu ya pak carane? maklum newbie saia..baru 5 tahun numpak cb150
Asemb..terus saya apa pak kalau baru setahun numpak cb?
Mosok setaun pak? 😉
Anjir baru tau skrng wkwkkwkw
wkwkwk…lha kok bisa?