Motomazine.com – Honda kembali terdeteksi akan menyegarkan si CBR1000RR-R versi facelift. Hal ini menyusul semakin ketatnya persaingan kelas WSBK yang menuntut hadirnya motor superbike dengan spek nyaris sempurna. Sementara ajang WSBK sendiri menggunakan motor produksi massal dengan beberapa penyesuaian selama tidak melanggar regulasi. Nah, untuk menghadirkan Honda CBR1000RR-R yang powerful dan perfect, mau tidakĀ mau Honda harus merombak CBR1000RR-R nya demi menghadapai kedigdayaan pasukan Kawasaki, Yamaha dan terutama Ducati. Tahun ini Ducati benar-benar tak tersentuh lewat tangan dingin Alvaro Bautista.
Kabar ini muncul dari salah satu media luar negeri sana yang mengabarkan bahwasannya Honda tengah menyiapkan CBR1000RR-R Fireblade tipe terbaru. Hanya saja motor ini diperkirakan baru akan muncul pada tahun 2024 mendatang.
Sejauh ini sudah ada render yang menggambarkan bentukan calon Honda CBR1000RR-R Fireblade versi facelift. Tapi ya itu, namanya renderan pasti kebanyakan lebihnya. Cuman yang pasti informasi mengenai akan hadirnya versi facelift New CBR1000RR-R facelift memang benar adanya.
Dan untuk itu kita tunggu saja sampai paling tidak akhir 2023. Biasanya akan ada pameran di Tokyo Motor Show. Semoga saja! (mmz)
Artikel terkait:
- Tetap Terkoneksi dan Update di Jalan dengan Roadsync Duo pada Honda CUV e:
- Resmi Rilis di Jatim, berikut Harga Honda ICON e: dan CUV e: 2025
- Untung Gila, 500 Bikers ini Ketemuan Langsung sama Marini dan Mir Hanya Karena Punya PCX
- Naik Kelas ASB1000, inilah Line Up Pebalap Astra Honda Racing Team 2025
- Instruktur Safety Riding Astra Honda Amankan Podium di Kompetisi Asia-Oceania, Bangkok
- Berikut 7 Tips Menjaga Smart Key Motor Honda Awet dan Tahan Lama
- Honda WSBK Kedapatan Ganti Suspensi ke Ohlins
- New Experience with New Honda Scoopy: Paduan Gaya dan Kenyamanan Berkendara
- Instruktur Safety Riding Honda Indonesia Siap Berlaga dan Cetak Prestasi di Kompetisi Internasional
- Banyuwangi Screaming bareng Gildcoustic di Meriahnya Launching New Honda PCX160