Motomazine.com – Bagi para pengendara sepeda motor, Kampas rem merupakan salah satu komponen fast moving yang harus di ganti dengan rutin. Hal ini, guna menjaga keamanan dan kenyamanan para pengendaranya. Kondisi kampas rem yang tidak optimal tentu bisa menyebabkan hasil yang tidak maksimal.
Dwi Suwanto, Instruktur Service PT. Surya Timur Sakti Jatim (Yamaha STSJ) mengungkapkan, “Selain harus rutin melakukan pengecekan dan mengganti komponen tersebut, yang perlu diperhatikan adalah keorisinilan dari setiap komponen. Jangan sampe menggunakan produk yang imitasi karena kinerja nya tidak akan maksimal dan bisa mengganggu keamanan dan kenyamanan dalam berkendara.”
Adapun keuntungan menggunakan kampas rem yang ASLI sebagai berikut:
1. Kinerja pengereman lebih optimal
Kampas rem Yamaha sudah dirancang dan diperhitungkan sesuai dengan setiap model sepeda motor Yamaha. Sehingga fungsi pengereman akan lebih optimal ketika menggunakan spare part yang ASLI.
2. Kekuatan pengereman yang teruji
Ketika menggunakan komponen yang ASLI, kekuatan pengereman akan lebih tinggi dibandingkan dengan komponen imitasi. Serta hal ini guna menghindari polusi yang berlebih.
3. Menjaga dampak pengereman seperti suara dan getaran yang berlebih
Salah satu hal yang merugikan ketika menggunakan kampas rem imitasi adalah getaran yang berlebih dan suara pengereman yang berisik. Oleh karena itu, pastikan untuk menggunakan kampas rem ASLI Yamaha untuk menghindari terjadi nya suara dan getaran berlebih.
“Kalo dari bentuk yang asli dan palsu pasti hampir mirip. Maka dari itu konsumen bisa membedakan lewat material atau kualitas bahan dari kampas rem tersebut,” tambah Dwi.
Selain itu, penggunaan kampas rem imitasi juga dapat berpengaruh pada piringan cakram. Sebab, kualitas bahan yang digunakan berbeda dengan kualitas bahan yang asli. Daya pengereman juga akan terus menerus menurun dan rem akan cepat panas.
Agar terhindar dari produk palsu, pastikan untuk selalu melakukan service rutin dan penggantian spare part di bengkel resmi Yamaha yang sudah terjamin kualitasnya. (mmz)
Artikel terkait:
- Masa Depan Toprak Masih Misteri, MotoGP, WSBK, Yamaha, Honda atau BMW
- Jangan Anggap Sama, Berikut Pembeda New vs Old R25
- Ditengarai Video ini Yamaha V4 Sedang Jalani Tes di Valencia
- Proyek Ambisius, Pekan ini Yamaha Tes Mesin V4
- Tak Cuma Notice Malfungsi, berikut Keunggulan Y-Connect pada si MAXi
- Unggulkan Desain Mulitguna, Yamaha Bawa Gear Ultima Belanja ke Pasar Hingga Naik Gunung
- Bayar Pajak Tahunan Grand Filano via Online, Mudah sih Tapi…
- Pajak Tahunan Pertama Grand Filano, Samsat Minta Ampun!
- Wajib Paham! 6 Tips Mudik Aman dan Nyaman
- Wajib Tahu: Pastikan Kelancaran Mudik, Yamaha Siapkan 121 Bengkel Jaga