

Motomazine.com – Salam safety riding bro sis.. PT. Mitra Pinasthika Mulia (MPM) Honda Jatim akhirnya merilis jagoan terbarunya di kelas garuk tanah, Honda CRF150L. Motor yang baru saja dirilis bulan lalu ini akan langsung dijajal untuk menaklukkan ganasnya lautan pasir Bromo.
Yup, mengambil tempat di lautan pasir Bromo MPM memang sengaja ingin menguji ketangguhan si CRF150L. Sampean semua pasti sudah sangat hafal. Lautan pasir Bromo adalah momok bagi kampas kopling motor-motor sport yang ‘bermain pasir’ di sana.
Baca juga:
- Berikut Jarak yang Sanggup ditempuh Suzuki NEX II mulai Mbrebet Sampai Mesin Bener-bener Mati
- Uji Konsumsi BBM New Honda CBR150R. Mayan Lah buat Mesin DOHC
- Konsumsi BBM Yamaha LEXI S. Lah Kok?
- Jangan Kaget! Begini Sensasi 200 Km Nunggang Yamaha LEXI S
- Nih LEXI S Liv. 46 Bakal Nemenin Motomazine Seminggu ke Depan. Ada yang Nitip Ulasan?
- Begini Impresi Nunggang Yamaha LEXI S. Handling Jadi Koentji!
- First Ride Impression All New Honda PCX150. Getarnya Sampai ke Otak
- 3000 Kilometer bareng SABRI, Aman Djaya Lantjar Terkendali
- Begini Sensasi Nunggang All New Yamaha X-Ride 125. Torsi dan Handling jadi Koentjinya!
- Begini Review 2 Lap (saja) Nyicip Honda CRF150L di Bromo. Awas Komen ‘Aku Kapan?’
Tak hanya akan ada sesi test ride, di launching Honda CRF150L Bromo nanti juga akan dimeriahkan dengan pertunjukan dari crosser-crosser handal tanah air. Tak tanggung-tanggung, Agha Riansah dan Ananda Rigi didaulat langsung untuk mengeksplore ketangguhan Honda CRF150L di Bromo. Mirip-mirip sih sama event launching CRF250Rally di bukit Jaddih tahun lalu.
Tak cukup sampai di situ, bagi anda yang penasaran dan ingin menjajal langsung ketangguhan Honda CRF150L silahkan merapat ke Bromo langsung cak.. Siap brapp braaapp untir gas CRF150L dan rasakan sentakannya.

Last.. Pihak panitia juga menyediakan jersey khusus dengan syarat dan ketentuan yang berlaku serta apabila stock masih tersedia.
So… Hadiri dan sukseskan bro sis, Launching Honda CRF150L oleh MPM Honda Jatim di Bromo, Minggu 3 Desember 2017.. Semoga berguna… (mmz)
================
Lebih dekat dengan Motomazine di:
- e-mail: motomazineblog@gmail.com
- facebook: motomazine.com
- twitter: motomazine
- IG: @motomazineblog
- Youtube channel: Motomazine
- WA: 085233819298
- BB: D8DCFC9A
wagh… pengen rek…
SukaDisukai oleh 1 orang
gas lek, gasss…!!!
SukaSuka