Impresi Pertama Ketemu Yamaha MT-15. Keker Sih, Cuma… Intip deh Galeri dan Spesifikasinya

Diposting pada
yamaha MT-15 matte silver motomazine.com

MOTOMAZINE.COM – Masbro, setelah sekian lama menunggu, sempat upload turun lagi, akhirnya publish juga artikelnya. Yap, kemarin mmz baru aja ketemu sama motor sport terbarunya Yamaha, si MT-15. Dan impresi pertama ketemu si MT-15 adalah keker, lain dari yang lain, cumaaa….

Yap, unit MT-15 ini sudah terpampang nyata di sebuah dealer di kota Ponorogo. Sebagai blogger yang tinggal di papan perbatasan Jatim-Jateng, rasanya excited juga jika tetiba motor yang baru dilaunching Yamaha kemarin siang (18/01/2019) ini sudah nongkrong di dealer Yamaha daerah.

Bicara impresi pertama ketemu Yamaha MT-15, bisa mmz jabarkan dalam beberapa kategori berikut ini.

1.Desain

Harus diakui Yamaha cukup pintar mendesain MT-15 ini. Klan MT series langsung terpancar kuat. Hal ini setidaknya dapat ditangkap dari bodinya yang gambot, sedikit bantet dipadukan dengan kaki-kaki gede.

Desain headlamp menjadi pemancar aura street fighter paling kuat. Desainnya yang seperti wajah alien dengan kombinasi lampu LED projie plus alis sebagai DRL menjadikan tampang muka MT-15 ini sangat berbeda dengan motor kebanyakan di kelasnya.

2. Kaki-kaki

Yamaha MT-15 dibekali kaki-kaki yang cukup gambot. Suspensi depannya sudah dibekali model upside down plus swingarm banana aluminium yang cukup gede juga. Untuk velg Yamaha mengaplikasikan velg cast wheel palang Y seperti yang dipakai Vixion R. Ban depan memakai ukuran 110/70-17 sementara ban belakangnya dibekali ukuuran 140/70-17. Dengan ban yang cukup gede itu menjadikan tampilan kaki-kaki MT-15 terkesan padat.

3. Mesin

Yamaha MT-15 memakai mesin 4-tak 155 cc dengan teknologi VVA. Mesin ini sama persis kayak yang dicangkokkan pada R15 terbaru dan Vixion R. Dengan 6 gigi percepatan Yamaha MT-15 mampu muntahkan power hingga 19 PS/10.000 rpm. Cukup gede sih untuk ukuran motor 155 cc.

mesin mt-15 motomazine.com

So, overall bisa dibilang Yamaha cukup sukses mendesain MT-15 nya. Bodi yang ditampilkan mampu keluarkan aura sangar sebuah motor naked sport. Selain itu fitur yang disematkan juga cukup OK. Meliputi headlamp dan stoplamp LED, suspensi upside down, mesin dengan Variable Valve Actuation, swingarm banana aluminium, serta LCD speedometer.

Yang sedikit mejadi kekurangannya menurut mmz adalah hazard. Yap, impresi puas ketemu Yamaha MT-15 sedikit terciderai karena ternyata belum ada tombol hazard-nya. Padahal saat ini fitur hazard ini cukup penting loh. Mengingat kondisi lalu lintas yang cukup padat dan crowded.

Last, untuk harga Yamaha MT-15 dibanderol dengan harga Rp 34.950.000,- OTR Jakarta dan Rp 36.300.000,- OTR Madiun-Kediri. Pilihan warna Yamaha MT-15 ada 3 yakni Metallic Black, Matte Grey dan Matte Blue (velg hijau stabilo). Yang sudah ngebet pengen minang monggo silahkan. Kalau penasaran sama videonya silahkan juga saksikan di channel Youtube https://youtube.com/c/motomazine. Semoga berguna… (mmz)

Monggo galeri dan spesifikasi lengkapnya Yamaha MT-15

Mesin

Tipe mesinLiquid cooled, 4-Stroke, SOHC, 4 Valves, VVA
Jumlah/posisi silinderSilinder tunggal
Diameter x Langkah58,0 x 58,7 mm
Perbandingan kompresi11,6 : 1
Daya maksimum14.2 kW/ 10000 rpm
Torsi maksimum14.7 Nm/ 8500 rpm
Sistem starterelektrik starter
Sistem pelumasanbasah
Kapasitas oli mesinTotal = 1,50 L ; Berkala = 0,85 L ; Ganti Filter oli = 0,95 L
Sistem bahan bakarFuel Injection
Volume Silinder155 cc
Tipe KoplingWet Type Multi-Plate Clutch; Assist & Slipper Clutch
Tipe TransmisiManual
Pola Pengoperasian Transmisi1-N-2-3-4-5-6

Dimensi

P x L x T1965 X 800 X 1065 mm
Jarak sumbu roda1335 mm
Jarak terendah ke tanah155 mm
Tinggi tempat duduk810 mm
Berat Isi133 kg
Kapasitas tangki besin10.4 Liter

Rangka

Tipe rangkaDeltabox
SUSPENSI DEPANTelescopic Form ( Inverted )
SUSPENSI BELAKANGLink Monoshock
BAN DEPAN110/70-17M/C (54S)
BAN BELAKANG140/70-17M/C (66S)
REM DEPANDisc Brake
REM BELAKANGDisc Brake

Kelistrikan

Sistem pengapianCDI/Transistor
BatteryYTZ4V
Tipe BusiMR8E9
Gambar Gravatar
Penulis adalah penghobi dunia otomotif yang mencoba berbagi info kepada pemirsa semua tentang berita terbaru seputar sepeda motor, mobil, balap dan MotoGP. Terima kasih sudah berkunjung ke blog sederhana ini dan semoga bermanfaat.

6 komentar

Silahkan sampaikan uneg-uneg pemirsa di sini