Mata Menyipit, ini Yamaha R25 baru apa R7?

Diposting pada

Motomazine.com – Yamaha Eropa kembali gemparkan  jagad maya dengan merilis sebuah teaser yang menjadi teaser terusan kemarin. Kalau kemarin kita cuman disuguhi dengan angle kamera depan yang pertontonkan layout sirkuit dan jalanan aspal, kali ini di akhir teaser kita dipameri dengan mata yang menyipit. Pertanyaan yang kemudian timbul adalah, ini R25 atau R7 terbaru?

Sulit memang memprediksi gambar yang cuman secuil begitu. Namun dari beberapa bocoran yang sudah lebih dulu menguap, keluarga R-series Yamaha ini sepertinya lebih mengarah ke R7, MT-07 sarungan yang digeser menjadi keuarga R.

Baca juga:

5 Keunggulan Yamaha NMAX yang membuatnya tetap MAXImal

Sebelumnya sudah ramai dibahas mengenai calon pengganti Yamaha R6 ini. Meski andalkan mesin CP2 namun diprediksi Yamaha R7 akan mampu bejaban saat dibawa turun ke trek.

Logis sih Yamaha nyomot mesin MT-07. Sebab jika mereka harus meriset mesin baru yang lolos Regulasi EURO5 jelas ini akan menjadi PR tersendiri.

Gambar rekaan Yamaha R7

Yamaha MT-07 sendiri terkenal dengan torsi bawahnya yang galak. Nantinya jika sudah menjadi R7 maka Yamaha tentu akan meracik mesinnya agar mampu berteriak juga pada putaran atas.

Kembali pada teaser, di sana dipertontonkan beberapa rider yang sedang bercengkerama dan gambarkan wajah yang fun. Setelah itu terdengar kembali raungan mesin CP2 dengan penutup lampu sipit ditarik ke atas. Entah ini headlamp atau hanya DRL layaknya R6. Yang jelas di tengah antara dua lampunya menganga lobang air ram dan ini jelas berkorelasi dengan performa.

Baca juga:

Impresi Total Review Harian Yamaha Vixion R by Motomazine. Handling dan Performa jadi Koentjinya!

Lebih jelasnya kita tunggu saja tanggal 18 Mei mendatang. Yamaha Eropa bakal merilis motor misterius keluarga R-series ini pada pukul 03.00 waktu setempat. (mmz)

Artikel terkait:

Gambar Gravatar
Penulis adalah penghobi dunia otomotif yang mencoba berbagi info kepada pemirsa semua tentang berita terbaru seputar sepeda motor, mobil, balap dan MotoGP. Terima kasih sudah berkunjung ke blog sederhana ini dan semoga bermanfaat.

Silahkan sampaikan uneg-uneg pemirsa di sini