Sadar Kearifan Lokal, Yamaha Fazzio Muat Galon dengan Sempurna

Diposting pada

Motomazine.com– Yamaha Fazzio saat ini menjadi skutik retro ala-ala yang tengah menjadi perbincangan banyak orang. Dari sekian banyak yang kepo, rerata mereka lebih aware ke skutik fashionable, bisa ngegaya pas sunmori atau ciamik kala didandani part-part modifikasi hedon. Namun lebih dari itu, saya malah salut loh sama desainer Fazzio ini. Lha motornya galonable alias muat galon dengan sempurna. Wkwkwk… Sadar betul sama kearifan lokal.

Siapa tak paham emak-emak Indonesia. Emak-emak yang suka sekali belanja dan menaruh barang bawannya di dek depan. Yaps, memang praktis dan muat banyak. Terutama untuk motor yang memang menyediakan dek depan lebar macam Fazzio ini.

Dan gak mau menyiakan kesempatan untuk mengepoi hal tersebut, saya pun mencoba menaruh galon air minum plus tabung LPG 3 kg. Loh eh, masuk dengan sempurna loh.

Yang kemudian menjadikan PR paling kaki rider mau napak dimana. Ya kalau aman sih mending kaki menjepit kiri semaping galon. Jadi itu galon aman dan nyaman di tempatnya. Gak takut kalau jatuh.

Intinya Yamaha Fazzio ternyata juga cocok banget buat motor usaha atau motor belanja. Dengan mesin 125cc hybrid, Fazzio nyata berikan tonjokan tenaga yang, ya… Bolehlah. Cukup nampol putaran bawahnya.

So kalau sampean mau muat galon sekalipun, bisa lah itu tenaga Fazzio ngejabanin. Gimana om, masih kepo sama kemampuan galonable si Fazzio? (mmz)

Artikel terkait:

Gambar Gravatar
Penulis adalah penghobi dunia otomotif yang mencoba berbagi info kepada pemirsa semua tentang berita terbaru seputar sepeda motor, mobil, balap dan MotoGP. Terima kasih sudah berkunjung ke blog sederhana ini dan semoga bermanfaat.

Silahkan sampaikan uneg-uneg pemirsa di sini