Aprilia Uji Sasis Carbon, Rins Resmi ke Yamaha

Diposting pada

Motomazine.com – Pabrikan asal Noale Italia, Aprilia baeu saja melakukan pengujian terhadap Aprilia RS-GP. Secara bentuk tak ada yang beda, namun saat pemirsa melongok pada sasis twin sparnya, di sana terlihat sasis hitam berserat. Yaps, lewat tester ridernya, Lorenzo Savadori, Aprilia melakukan pengetesan sasis berbahan serat karbon. Mungkin Rivola butuh kekakuan lebih ketimbang hanya sekedar sasus almu.

Untuk penggunaan sasis ini masih belum bisa dipastikan. Apakah Aprilia akan segera menggunakannya, atau masih dalam tahap pengembangan untuk proses pembangunan motor versi 2024.

Pastinya akan menarik melihat kinerja sasis karbon di Aprilia RS-GP ini. Jika terbukti sukses sepertinya akan ada juga pabrikan lain yang mengikuti. Seperti juga fairing model terbaru Aprilia yang dipakai juga oleh tim Pramac Ducati dan Stefan Bradl di tes Jerez kemarin lusa.

Jadi ya kita tunggu saja. Kepastian resmi yang datang dari dunia MotoGP adalah, akhir pekan ini balapan alam digelar di sirkuit Silverstone Inggris. Selain itu Morbideli resmi berpisah dengan Yamaha mulai 2024, dan posisinya resmi digantikan Alex Rins yang sekarang membalap bersama tim LCR Honda.

Sasis berbahan karbon terakhir dipakai Ducati di Desmosedici GP, terakhir GP11 sebelum akhirnya Rossi-Burgess merombaknya jadi sasis twin spar aluminium mulai Desmosedici GP12. Bedanya Aprilia pakai sasis model twin spar, kalau Ducati pakai sasis model monocoque. (mmz)

Ducati GP9 Casey Stoner
Gambar Gravatar
Penulis adalah penghobi dunia otomotif yang mencoba berbagi info kepada pemirsa semua tentang berita terbaru seputar sepeda motor, mobil, balap dan MotoGP. Terima kasih sudah berkunjung ke blog sederhana ini dan semoga bermanfaat.

Silahkan sampaikan uneg-uneg pemirsa di sini