

Motomazine.com – Salam safety riding bro sis.. Mengecek kendaraan, dalam hal ini sepeda motor adalah hal penting yang harus rutin anda lakukan agar performa motor tetap terjaga, yang muaranya menjadikan perjalanan jadi lebih aman dan nyaman.
Bicara soal mengecek kondisi kendaraan sepeda motor, kali ini mmz akan fokuskan pada pengecekan rantai. Ya, piranti penyalur tenaga dari crank shaft ke roda belakang motor ini sering menjadi part yang acapkali terabaikan. Tahu-tahu saat performa motor jadi memble, atau bahkan lebih apesnya rantai losss, lepas dari sproket.
Baca juga:
- Tips Aman Nikung di Malam Hari, bukan Nikung Teman
- Senam di Atas Motor? Emang Boleh?
- Konvoi pakai Patwal Boleh Gak sih Nrobos Lamer Plus Minta Prioritas? Simak Penjelasannya Berikut ini
- Begini Gampangnya Sulap Lampu Sein CB150R jadi Hazard. Cari Aman Cak!
- Sering Nyuci Motor Pakai Detergen Ternyata Jahad buat Sil Suspensi. Waspadalah!
- Menurut AHM Rangka All New CB150R Lebih Kuat. Adanya Keretakan disebabkan Salah Tindakan. Lah?
- Jangan Asal Kelamaan Markir Motor kalau Tak Ingin Begini Jadinya!
- Inilah Alasannya Kenapa New CB150R dan CBR250RR Terbaru belum Keyless
- Yamaha LEXI Mbrebet di Awal? Bisa Jadi ini Masalahnya!
- Lebaran, Ponorogo yang bak Metropolitan dan Menjamurnya Pengendara Sruntulan!
Nah, guna mencegah hal tersebut sebaiknya anda mengecek kekencangan rantai motor secara berkala bro sis. Apalagi untuk motor-motor sport yang biasanya memiliki dimensi roda belakang yang lebih lebar. Sudah barang tentu kinerja rantai juga makin berat.
Karena dalam hal ini mmz sendiri juga menjadi salah satu pengguna motor sport, maka wajib kiranya untuk selalu mengecek kekencangan rantai. Ya, semiggu sekali saat hendak berangkat kerja, atau terutama hendak ngegass tipis-tipis, selalu ane sempatkan checking kekencangan rantai si SABRI, New Honda CB150R mmz.

Caranya gampang, cukup periksa kekencangan rantai dengan menekan rantai bagian bawah (arm) ke arah swingarm. Dari sana akan terlihat apakah rantai kendor atau tidak. Jika dirasa rantai sudah kendor segera setel ulang baut as roda belakang dengan menariknya ke arah belakang agar rantai kembali kencang. Ingat, jangan setelan rantai jangan terlalu kencang, sebab bisa membuat gerakan rantai terbatas dan menyebabkan rantai bisa putus.
So… Periksa selalu sepeda motor anda bro sis.. Pastikan semua part bekerja secara optimal, termasuk rantai sebagai piranti utama penggerak sepeda motor.. Semoga berguna… (mmz)
===============
Lebih dekat dengan Motomazine di:
- e-mail: motomazineblog@gmail.com
- facebook: motomazine.com
- twitter: motomazine
- IG: @motomazineblog
- Youtube channel: Motomazine
- WA: 085233819298
- BB: D8DCFC9A
Joss, kalo chain lube yg bagus apa bro?
SukaSuka
Saya biasa pake MTR masbro
SukaSuka