MOTOMAZINE.COM – Yamaha Eropa baru saja merilis R125 livery Monster Energy MotoGP layaknya livery yang diaplikasikan pada YZR-M1 tunggangan Valentino Rossi dan Maverick Vinales. Didominasi warna hitam sebagai warna kebesaran Monster Energy, livery tersebut kayaknya pas banget kalau diaplikasikan pada Yamaha R15 nya Indonesia.
Yaps, desain yang sama persis tentu sangat memudahkan Yamaha Indonesia untuk mengaplikasikan livery Monster Energy ini. Seperti kita tahu juga, orang Indonesia tuh sangat excited dengan yang namanya MotoGP. Semua-semua yang berbau MotoGP biasanya laris. Termasuk livery yang disematkan pada motor produksi massal, berkubikasi 155cc sekalipun.
- Gak Perlu Ribet, Servis Matic Gede di Rumah Saja pakai Layanan SKY
- Yamaha Jatim Ngajak Konsumen MAXI Virtual Touring. Nih biar Gak Penasaran
- Yamaha NMAX Connected ABS Ketambahan Warna Baru, Harga Tetap
- Jangan Asal, Berikut Tips Menghadapi Banjir ala Yamaha
- 5 Tips Aman Berkendara saat Hujan ala YRA bisa diringkas Jadi satu Kata saja
- M1 Petronas Rossi 2021 Bocor ke Publik. Lah?
- Modifikasi Yamah WR155 R Ala Supermoto lagi Ngetrend di Jogja
- Cari Uang dulu atau Investasi? Yamaha Jatim Jawab di Ngobras bareng Dennis
- Gaet Kawula Muda Yamaha Jatim gelar Gear Exhibition bertabur Promo
- Rayakan Momen Valentine, Yamaha Mandiri Gelar Digital Competition Bertema Yamaha in Love
Seperti yang tersemat pada gambar di atas, sekujur tubuh Yamaha R125 livery Monster Energy MotoGP ini disepuh dengan warna hitam. Aksen biru sedikit menghiasi pada tangki bagian atas, sedikit striping di cowl samping (atas sein), dan undercowl.

Tampilan R125 livery Monster Energy ini juga semakin sangar dengan nempelnya logo Monster Energy (M) di sisi kanan dan kiri fairing. Berperan sebagai sponsor utama, kehadiran huruf “M” berbentuk cakar tersebut malah terlihat sangat pas dengan bodi motor yang nyaris didominasi warna hitam.
Memaksimalkan tampilan YZF-R125 livery Monster Energy MotoGP ini, Yamaha Eropa juga mempermanis tampilannya dengan logo “M cakar” di ujung spakbor depan serta grafis garis-garis biru melintang di sisi fairing hingga cover samping (jok).
Secara utuh sih tongkrongan R125 ini jadi jauh lebih beringas. Akan sangat pas jika diaplikasikan juga pada YZF-R15 Indonesia. Supaya penikmat MotoGP tanah air juga bisa merasakan sensasi nunggang R15 layaknya nunggangin M1 Rossi atau Vinales. The Power of 0,0000000000001 HP karena hadirnya livery MotoGP Semoga berguna… (mmz)