Motomazine.com – salam safety riding bro sis… Stefan Bradl yang awalnya membela tim Forward Yamaha MotoGP semenjak seri Indianapolis kemarin terpaksa harus melipir ke tim Aprilia dikarenakan ketidakjelasan nasib Forward Yamaha yang saat itu sedang mengalami masalah.
Dan rupanya Aprilia cukup tertarik dengan performa Bradl, sehingga memilih untuk mempertahankan Bradl sampai tahun 2016 nanti.
Romano Albesiano (Aprilia Racing Boss)
Stefan Bradl datang ke tim karena memang ada kesempatan, hasil dari keadaan. Tetapi perubahan yang ia lakukan terhadap sepeda motor sungguh membuatku terkejut.
Dari awal kami sudah menduga jika dia adalah pebalap yang cerdas dan cepat, terlihat dari cara bicara dan kemampuannya menunggangi motor. Sejujurnya alasan inilah yang membuat kami meneruskan bekerja sama dengan Stefan yang akan bertandem dengan Alvaro Bautista untuk tahun kedua.
Stefan Bradl (Rider Aprilia RS-GP)
Saya sangat berterimakasih atas kesempatan yang telah Aprilia berikan kepadaku di paruh musim kedua. Saya juga mengucapkan terima kasih kepada Romano Albesiano dan Fausto Gresini atas kepercayaannya kepadaku.
Hasil terbaik Aprilia musim ini adalah finish di urutan ke sepuluh oleh Bautista di Catalunya dan Silverstone. Akan tetapi di musim 2016 Aprilia akan menggunakan all-new prototype yang pengembangannya didasarkan pada Superbike RSV4. Dengan pemasok ban Michellin, mereka berharap akan mendulang hasil yang lebih bagus (MMz/red).
Related Posts:
- Buntut Pokemon Ducati Lolos Regulasi?
- Aprilia tak Sabar Nantikan Tes Misano. Ada banyak Komponen lagi?
- Resmi Meluncur, Aprilia SR GT200 dijual mulai 60 Jutaan
- Segini Bocoran Harga Aprilia SR GT 200 yang akan Masuk Indonesia
- Bani Andai-andai, Pak RT Aleix Espargaro Bilang Begini
- MotoGP: Bagnaia Juara Assen,Podium Perdana Bezzecchi dan Vinales, Fabio Crash
- MotoGP, Razali tak Prioritaskan Pembalap Italia di 2023
- Dua Pembalap Bidikan WithU RNF Aprilia 2023
- Bagnaia King Baru Mugello, Quartararo dan Aleix Luar Biasa!
- Jelang Home Race Mugello Aprilia bakal Kedatangan Piranti Baru