Tarif Tol Madiun-Malang untuk Bus. Monggo Buat Referensi

Diposting pada

MOTOMAZINE.COM – Masbro… Minggu kemarin mmz ngetrip ke Ngalam via bus. Yap, karena tugas negara yang harus dijalani (halah), saya pun akhirnya melakukan long trip ke kota Malang dengan destinasi Jatim Park 2. Lokasi wisata yang terletak di sekitaran kota Batu Malang ini biasanya harus ditempuh dengan jalur reguler lewat jalur selatan Trenggalek-Tulungagung-Blitar atau bisa juga lewat Kertosono-Kediri-Pare.

Nah, sekarang ini syukur alhamdulillah sudah tersedia jalan tol yang menyambung hampir di seluruh pulau Jawa. Termasuk juga jalan tol yang menjadi penghubung destinasi wisata yang hendak mmz tuju ini.

Tarif yang diberlakukan untuk bus HDD isi 53 seat sendiri ternyata cukup murah. Bagi yang tahu sih iya manggut-manggut saja… Tapi bagi yang belum ngerti, tarif tol untuk bus umum itu sama kayak minibus atau MPv dan SUV pada umumnya yakni masuk golongan 1. Jadi kalau sampeyan berpikir karena bus itu bodinya gede, terus masuk tolnya mahal, itu salah…

Back to topic… perjalanan mmz awali dari gerbang Madiun dengan tujuan Malang. Awalnya sih mmz kira pak sopir bakal membelokkan busnya dan keluar di egrbang Kertosono. Eh tak disangka tak dinyana. Ternyata sang sopir terus mematju busnya ke arah timur. Hmmm…kecurigaan saya sepertinya akan terbukti. Bukan turun di Kertosono atau Waru, sang sopir malah terus lurus ambil jalur Porong, Pasuruan dan lanjut ke gerbang Singosari. Nah di sinilah bus baru dibawa keluar. Beughh…Mangtul tenan. hehehe…

Saya sebagai panitia tentu dipaksa berpikir lebih keras sebab anggaran untuk masuk toll sejauh itu sama sekali belum teranggarkan. Istilahnya musti sedikit ngempet nih mas. Tapi bersyukurnya nih, karena bus masuk ke golongan 1 maka tarifnya juga bisa membuat kita sedikit mampu menghirup nafas lega…

Dari gerbang tol Madiun sampai ke exit gerbang Singosari Malang biaya yang harus dikeluarkan adalah sekitar Rp 208 ribuan saja… So, tergolong murah untuk kendaraan bus.

Dan untungnya dari nge-toll sejauh ini adalah perjalanan jadi jauh lebih cepat dan singkat. Jalur Ponorogo- Malang yang biasanya butuh waktu 5-6 jam, belum lagi ditambah kemoloran waktu akibat macet hanya tertempuh dalam waktu 4 jam saja. Jan menghemat waktu banget.

Dan karena enaknya perjalanan ini saya pun memutuskan untuk kembali naik tol saat perjalanan pulang. Kali ini jalur yang diambil tinggal berkebalikan. Naiknya di gerbang tol Singosari dan turun di gerbang tol Madiun. Wes jan mantul tenan… Terima kasih tol..wkwkwk… Hop, ojok bahas siapa yang bangun jalan tol ini mas, mundhak kedawan 😆 Semoga berguna… (mmz)

Gambar Gravatar
Penulis adalah penghobi dunia otomotif yang mencoba berbagi info kepada pemirsa semua tentang berita terbaru seputar sepeda motor, mobil, balap dan MotoGP. Terima kasih sudah berkunjung ke blog sederhana ini dan semoga bermanfaat.

9 komentar

  1. Mas,rute dr tol madiun-malang tetap berada di jalur tol terus ya,,atau ada yg melewati keluar pintu tol,lalu naik lagi

Silahkan sampaikan uneg-uneg pemirsa di sini